Kita tahu bahwa,ketika asam lambung naik,maka semua aktifitas kita pasti akan terganggu.Banyak orang yang memilih untuk mengkonsumsi obat-obatan untuk mempercepat meredakan sakit perut akibat asam lambung.
Namun,banyak pakar kesehatan yang lebih menyarankan untuk mencegah agar asam lambung tidak sering naik dalam kurun waktu yang dekat.
Bagi kamu yang memiliki masalah dengan asam lambung,berikut ada beberapa tips yang dapat kamu jalani agar terhindar dari asam lambung yang setiap saat dapat menyerangmu.
~ Batasi Minum Kopi
Jika kamu merupakan orang yang selalu mengawali hari dengan segelas kopi dan memiliki asam lambung,kebiasaan ini harus kamu kurangi karena kopi dapat meningkatkan naiknya asam lambung kita dengan cepat.Meskipun banyak yagn membantah hal ini,namun pada kenyataannya,kopi dapat meningkatkan asam lambung dengan cepat.
~ Tidak Makan Berlebihan
Cara yang satu ini juga sangat efektif dalam menekan naiknya asam lambung kita.Di ujung bawah kerongkongan kita terdapat katup yang dapat menutup dengan sendirinya ketika kita menelan sesuatu karena terdapat otot didalamya.Ketika makan berlebihan,otot ini dapat terganggu yang mengakibatkan asam lambung dapat naik.
~ Menurunkan Berat Badan
Orang yang memiliki berat badan yang tidak proposional cenderung memiliki asam lambung yang dapat naik sewaktu-waktu.Dengan menurunkan berat badan,lemak yang terdapat pada otot kerongkongan dapat juga dikurangi dan kinerja otot akan membaik dan lebih efisien.
~ Menghindari Bawang Mentah
Bawang mentah yang belum diolah memiliki kandungan gas yang dapat memicu naiknya asam lambung didalam perut kita.Bawang mentah juga dapat menimbulkan iritasi dokerongkongan dan konsekuensi yang kita terima akna menjadi lebih menyiksa diri dan lambung kita.
Naiknya asam lambung merupakan hal yang wajar dan normal.Namun,ketika asam lambung naik terlalu sering dalam jarak waktu yang cukup deket,maka perlu kita waspadai gejalanya.
Ada juga beberapa kasus yang menyebabkan kematian karena terlalu seringnya asam lambung naik dalam waktu yang begitu dekat dan terlalu sering.Oleh sebab,sebaiknya kita lebih mengatur aktifitas kita dalam hal makan,mengatur pola makan agar asam lambung tidak terlalu sering terjadi.