Instagram Punya Pengatur Waktu Bermain Agar Pengguna Tidak Kecanduan

situspokermu.com – Saat ini media sosial telah menjadi bagian dari gaya hidup pengguna smartphone sendiri. Banyak yang jika seharinya tidak meng-update status atau mengunggah foto di instagram, bisa menjadi hal yang kurang bagi sejumlah orang.

Dan karena itu, media sosial bisa membuat orang kecanduan, jika kita tidak bisa mengontrol diri berapa lama membukanya.

Untuk mengatasi hal tersebut, dalam beberapa waktu yang lalu instagram sendiri telah mengumumkan sebuah pengaturan terbarunya. Yang dimana pengaturan tersebut dapat membantu pengguna mengatur berapa lama waktu yang bisa mereka habiskan di instagram.

Dan Instagram menyebut ini sebagai Reminder atau pengingat harian dan cara baru agar bisa membatasi notifikasi.

Fitur terbaru ini dikembangkan lewat kolaborasi oleh pakar-pakar organisasi kesehatan mental dan para peserta akademinya. Dan juga didukung oleh riset-riset mendalam lainnya dan saran dari pengguna-pengguna instagram itu sendiri.

Dengan fitur terbaru ini pengguna juga dapat mengontrol waktu yang dapat di habiskan di platform instagram sendiri.

Tidak hanya itu saja, Fitur ini juga dapat digunakan sebagai pendukung percakapan orang tua dan anak tentang kebiasaannya mereka bermedia sosial dengan tepat.

Dan untuk dapat menggunakan fitur terbaru ini, pengguna instagram bisa membuka di opsi Setting terlebih dahulu, lalu pilih opsi “Your Activity” dan kemudian pilih “Your Time on Facebook”.

Dan di bagian atas, pengguna akan melihat Dashboard yang berisi waktu rata-rata yang biasa mereka gunakan saat bermain instagram. Lalu dibawahnya, pengguna dapat mengatur pengingat harian yang gunanya untuk mengingatkan jika sudah mencapai batas waktu maksimal penggunaan instagram.

Pengaturan terbaru ini adalah langkah awa yang penting, karena dapat membantu pengguna tersebut memanfaatkan Instagramnya secara bijak.